Bisnis

Ciri-Ciri Liontin Berlian Asli yang Harus Anda Kenali

Liontin masih menjadi salah satu perhiasan yang banyak dipilih oleh para perempuan sebagai aksesoris yang bernilai tinggi. Terlebih jika yang dipilih adalah liontin berlian asli. Namun dewasa ini, ada dua jenis pilihan perhiasan berlian yang ada di pasaran, pertama berlian asli dan kedua jenis berlian imitasi.

Sebenarnya tidak sulit mengetahui keaslian liontin berlian terjangkau maupun yang memiliki harga mahal sekalipun. Bahkan, seseorang bisa melihat ciri-ciri keasliannya dengan mudah melalui beberapa cara berikut ini.

1.  Terlihat Lebih Berkilau

Jika Anda perhatikan, secara sekilas maupun mendalam, Anda bisa melihat kilau yang sempurna pada berlian asli. Hal ini karena berlian asli merupakan batu mulia yang terbentuk secara alami selama ribuan tahun lamanya.

Di sisi lain, berlian imitasi umumnya memiliki kilau yang tidak sempurna. Bahkan kualitas berlian imitasi yang buruk memiliki kilau yang tidak sempurna, atau bisa dikatakan kusam sehingga tidak menarik.

2.  Ketahanan yang Sempurna

Berlian asli merupakan batu mulia, seperti yang kami jelaskan sebelumnya. Karena terbentuk secara alami selama ribuan tahun, berlian menjadi jenis batu yang keras dan bahkan tidak bisa pecah.

Berlian asli tidak akan tergores. Selain itu, berlian asli juga tidak akan berubah bentuk maupun berubah warna ketika dibakar atau terbakar. Ketahanan yang sempurna menjadi salah satu keunggulannya dibandingkan dengan model berlian yang imitasi.

3.  Cek Keaslian Melalui Sertifikat

Berlian asli dan berkualitas umumnya sudah memiliki sertifikat. Isi dari sertifikat ini adalah informasi terkait kualitas hingga keaslian dari berlian itu sendiri. Dengan begitu, Anda bisa mengetahui mana jenis berlian asli dan mana yang palsu dengan hanya melihat sertifikatnya.

Anda bisa langsung menanyakan terkait sertifikat ini kepada penjual atau toko perhiasan yang Anda pilih. Sertifikat ini biasanya disertai pada setiap produk perhiasan, terutama untuk jenis perhiasan berlian yang tergolong premium. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan produk perhiasan yang tepat.

liontin berlian asli

4.  Cek Menggunakan Diamond Selector

Seperti yang kami paparkan di awal, bahwa sebenarnya untuk mengenali keaslian berlian saat ini tidaklah sulit. Karena ada alat bernama diamond selector yang bisa Anda gunakan untuk mengecek keasliannya. Caranya sendiri sangatlah mudah yaitu hanya dengan menempelkannya saja.

Ketika alat tersebut Anda tempelkan, maka kemudian jika berlian yang Anda cek tersebut asli, maka alat ini akan berbunyi dan menyala. Jadi, siapa saja bisa mengecek keasliannya dengan mudah, baik untuk liontin berlian maupun untuk berbagai jenis perhiasan berlian yang lainnya.

Rekomendasi Liontin Berlian Asli dari Brand Ternama

Sedang mencari produk perhiasan berlian asli, seperti liontin? Anda bisa mendapatkannya di Mondial yang merupakan brand perhiasan ternama yang menyediakan produk-produk perhiasan berkualitas jempolan.

Produk perhiasan berlian yang bisa Anda dapatkan di sini adalah perhiasan-perhiasan berkualita terbaik yang dibuat oleh desainer ternama di dunia. Bahkan produk-produknya pun memiliki kualitas yang bagus karena modelnya unik.

Model yang tersedia di sini juga tergolong lengkap. Dengan begitu, Anda bisa memilih desain yang sesuai dengan kebutuhan dan juga keinginan Anda masing-masing. Menyediakan desain khusus untuk acara formal, informal, hingga perhiasan untuk Anda gunakan sehari-hari.

Di sini Anda bisa mendapatkannya dengan mudah dan juga cepat. Selain itu juga bisa Anda cek keaslian dan kualitasnya dengan mudah.

Demikian informasi seputar tips memilih liontin berlian asli yang tergolong mudah. Selain itu, Anda juga bisa langsung mendapatkannya tanpa harus mengecek keasliannya di Mondial karena sudah terjamin.

Related Articles

Close