Bisnis

7 Fakta Solitaire Ring yang Menjadi Primadona

Cincin berlian adalah salah satu jenis cincin yang populer di kalangan wanita. Semua wanita pasti mendambakan cincin yang indah ini untuk membuat penampilannya semakin memukau. Dari banyaknya model cincin berlian yang ada, cincin solitaire atau solitaire ring tetap menjadi primadona. Apa itu cincin solitaire ?

Cincin solitaire sendiri adalah cincin berlian yang hanya menggunakan satu butir berlian saja. Bukan hanya berlian saja sebenarnya, cincin dengan satu batu permata lain juga dinamakan dengan cincin solitaire. Berikut ini adalah beberapa fakta mengenai cincin yang menjadi primadona banyak wanita ini:

Populer untuk Cincin Tunangan

Cincin solitaire adalah cincin yang simple dengan satu berlian indah sebagai pusat perhatian. Dibandingkan untuk cincin nikah, cincin solitaire lebih banyak digunakan sebagai cincin tunangan wanita. Hal tersebut lantaran momen tunangan biasanya lebih sederhana dibandingkan momen pernikahan, jadi cincinnya juga harus simple. Meskipun begitu, masih tetap ada juga yang menjadikannya sebagai cincin nikah.

Tampak Mencolok

Cincin solitaire pada umumnya menonjolkan satu butir berlian yang digunakan. Itulah mengapa berlian pada cincin solitaire lebih besar dibandingkan cincin-cincin model lainnya. Karena ukurannya yang besar itu pula, cincin terlihat cukup mencolok pada penampilan Anda. Meskipun begitu, masih banyak juga desain dan model yang menggunakan berlian minimalis. Untuk Anda yang tidak suka mencolok, pilih saja cincin yang minimalis.

solitaire ring

Kilauan yang Berbeda-beda

Meskipun sama-sama menonjolkan satu berlian saja, namun kilau cincin bisa berbeda-beda. Pasalnya kilauan cincin sendiri dipengaruhi oleh beberapa hal, termasuk potongan berliannya. Potongan yang presisi mampu memberikan kilauan yang menarik, begitu pula sebaliknya. Jika menginginkan kilauan yang baik, Anda harus memilih potongan berkualitas.

Memiliki Bentuk yang Timeless

Cincin solitaire cenderung simple dan minimalis karena hanya memiliki satu butir berlian. Hal tersebut malah menjadi kelebihan dari cincin ini. Karena bentuk sederhana biasanya bersifat timeless atau tak lekang oleh waktu. Cincin solitaire akan menjadi model cincin yang populer sampai kapanpun. Itu juga yang menjadi alasan banyak orang menjadikan cincin solitaire sebagai cincin tunangan atau cincin nikah.

Cocok untuk Siapa Saja

Selain bersifat timeless, cincin yang berdesain simple seperti cincin solitaire memiliki keunggulan lain yaitu cocok untuk siapa saja. Selain itu, cincin solitaire juga menjadi pilihan aman untuk Anda yang ingin memberikan hadiah cincin pada orang tersayang.

Ada Model Cincin Pria

Cincin solitaire nyatanya tidak hanya untuk wanita saja. Banyak juga cincin pria yang menerapkan konsep satu ini. Ciri khas cincin solitaire pria yaitu menggunakan batu yang besar dan rangka yang tebal agar terlihat maskulin. Selain berlian, cincin solitaire pria biasanya menggunakan batu akik atau batu permata lain.

Mudah Dipadupadankan

Fakta terakhir mengenai cincin solitaire adalah mudah dipadupadankan dengan berbagai busana. Cincin solitaire tidak tampak berlebihan jika dipadukan dengan busana kasual. Anda pun tetap bisa menggunakannya di acara mewah seperti pesta karena satu berlian yang tersemat berkilau dengan indah.

Itulah fakta cincin solitaire atau solitaire ring yang menjadi primadona di kalangan wanita. Untuk Anda yang mencari koleksi cincin solitaire baru, The Palace menawarkan Forevermark Setting yang sangat menawan. Cincin ini menggunakan satu berlian berbentuk round cut dengan ukuran 0,14 carat. 

Setting yang digunakan adalah four prong The Forevermark Setting yang terbukti berkualitas. Selain dijadikan sebagai cincin sehari-hari, banyak juga yang menjadikannya sebagai cincin tunangan. Selengkapnya mengenai koleksi cincin solitaire dari The Palace bisa Anda lihat di www.thepalacejeweler.com. 

Related Articles

Check Also

Close
Close